Sunday, May 26, 2019

Sensor DHT22


   DHT22 adalah sensor digital suhu dan kelembaban udara yang memiliki stabilitas dan fitur kalibrasi yang cukup baik. Output DHT22 merupakan sinyal digital yang terkalibrasi. Sensor ini bekerja menggunakan metode pengumpulan sinyal digital khusus. Elemen pembacaan dihubungkan dengan mikrokontroler chip tunggal  8-bit. Koefisien kalibrasi disimpan dalam sebuah program pada memori OTP, sehingga ketika internal sensor mendeteksi sesuatu, maka module ini menyertakan koefisien tersebut dalam kalkulasinya.

Gambar 1. Sensor DHT22
      DHT22 termasuk sensor yang memiliki kualitas terbaik, dinilai dari respon, pembacaan data yang cepat, dan kemampuan anti-interference. Ukurannya yang kecil, dan dengan transmisi sinyal hingga 100 meter, membuat produk ini cocok digunakan untuk banyak aplikasi-aplikasi pengukuran suhu dan kelembaban.
Tabel 1. Spesifikasi DHT22
(sumber : http://www.aosong.com

Saturday, May 25, 2019

RTC (Real Time Clock) DS1307


Merupakan perangkat yang kompatibel dengan Arduino, digunakan untuk menjaga nilai waktu walaupun Arduino dimatikan. RTC umumnya memiliki catu daya terpisah dari catu daya komputer (umumnya berupa baterai lithium) sehinnga juga dapat berfungsi ketika catu daya komputer terputus. Pada umumnya RTC menggunakan osilator kristal.


Gambar 1. RTC DS1307


Baca Juga : Sensor DHT22

RTC tipe DS1307 merupakan jenis pewaktu yang menggunakan komunikasi serial untuk operasi tulis baca, dengan spesifikasi sebagai berikut:
·    Real-time clock (RTC) menyimpan data-data detik, menit, jam, tanggal, bulan, hari dan seminggu, dan tahun valid hingga 2100;
·         56-byte, battery-backed, RAM nonvolatile (NV) RAM untuk penyimpanan;
·         Antarmuka serial Two-wire (I2C)
·         Sinyal luaran gelombang-kotak terprogram (Programmable squarewave);
·         Deteksi otomatis kegagalan daya (power-fail) dan rangkaian switch;
·         Konsumsi daya kurang dari 500 nA menggunakan mode baterai cadangan.
Tabel 1. Pin DS1307
(sumber : datasheet Maxim DS1307)